Dalam Gelaran Patroli Tiga Pilar, Polsek Tambora Jakbar Amankan Dua Pemuda Pembawa Sabu

MC-RestroJakbar.com — Polsek Tambora Polres Metro Jakarta Barat mengamankan dua pemuda peserta SOTR lantaran kedapatan membawa narkoba Minggu (10-06-2018).

Dua pemuda tersebut diamankan oleh Polsek Tambora saat sedanvelakukan patroli tiga pilar yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Tambora Kompol Iver Son Manosso SH.

Patroli dilakukan rutin oleh tiga pilar Tambora untuk mencegah aksi kriminalitas di wilayah Tambora.

Patroli dimulai dengan diawali dengan Pelaksanaan Apel Tiga Pilar, diikuti Waka Polsek Tambora AKP Kasranto SE, Para Perwira dan anggota Polsek Tambora bersama TNI Koramil Tambora, Sat Pol PP Kecamatan Tambora, Pokdar Kamtibmas, Ormas serta masyarakat peduli serta diliput pula oleh puluhan Media baik Elektronik, Cetak Maupun Online, Minggu Pukul 00.00 Wib (10/06/2018).

Kapolsek Tambora dalam sambutanya mengapresiasi dengan 3 Pilar serta masyarakat Sadar kamtibmas dalam partisipasi seluruh elemen masyarakat telah meminimalisir tingkat kriminalitas dan kenakalan remaja di wilayah hukum Polsek Tambora terutama pada bulan Ramadhan serta jelang Lebaran.

Selesai Apel dilanjutkan dengan Patroli Mobile dengan sasaran Bahan Peledak, Senjata Tajam, narkoba serta di khususkan pawai arakarakan dalam membangunkan sahur /STROR (Sahur On The Road) yang melintas di wilayah Hukum Polsek Tambora.

Saat melintas di Jalan Tanah sereal Pinggir kali Rw 03 berhasil mengamankan 2 orang Pemuda yang kedapatan membawa narkoba jenis sabu.

Kapolsek Tambora saat memberikan keterangan di depan para Awak media menyampaiakan Polsek Tambora akan terus intensif melaksanakan patroli antisipasi gangguan kamtibmas di obyek vital dan lokasi rawan kejahatan serta kegiatan STOR.

Dalam rangkaian Ops Ketupat Jaya 2018 sampai dengan Idul fitri dan arus mudik juga arus balik hal tersebut sesuai Atensi Kapolres Metro Jakarta barat Kombes Pol Hengki Haryadi dalam memberikan pelayanan dan pengamanan di wilayah Jakarta Barat. (ameltul)