Kapolsek Kalideres Hadiri Buka Puasa Bersama Warga Pegadungan

MC-RestroJakbar.com — Kapolsek Kalideres Polres Metro Jakarta Barat Kompol Pius Ponggeng SH menghadiri acara buka puasa bersama yang diselenggarakan oleh Forum Komunikasi RW Kelurahan Pegadungan Kalideres Jakarta Barat di Halaman Kantor Sekretariat Raw 012 Pegadungan Kalideres, Senin (28/05/18)

Hadir pada kesempatan itu antaranya Kapolsek Kalideres Kompol.Pius Ponggeng,S.H, Wakapolsek Kalideres AKP.H.Suparman, Kapolsubsektor Citra 2 Iptu Iwan Amirudin, Panit 1 Binmas Iptu H.Nazarudin, Panit 2 Binmas Ipda Wati Asih, Lurah Pegadungan Sulastri, SPi MSi, serta para ketua RW se- Kelurahan Pegadungan, dan Ketua Forum Gereja Santa Maria Imakulata Sugiarto, Ketua FKDM se Kel Pegadungan, para LMK se Kelurahan Pegadungan, Babinsa Kelurahan Pegadungan Serma Budiyo, Para Kader PKK Pegadungan, serta dihadiri pula oleh 100 warga Pegadungan. Acara ini pula berkaitan dengan Pelanyikan Forum Ketua RW (FKRW) Pegadungan dan juga santunan anak yatim dan diisi dengan siraman rohani oleh Ust.Jamalul lail

Sebelum memberikan sambutan, Kapolsek Kalideres Kompol Pius Ponggeng SH terlebih dahulu memperkenalkan diri kepada para hadirin yang hadir pada acara ini. Ia mengucapkan terimakasih atas waktunya pada kesempatan ini dan juga beliau mengapresiasi acara ini mudah-mudahan dapat menjadi contoh bagi yang lain

“Mohon kiranya agar saya dapat diterima di wilayah Kecamatan Kalideres dan mohon dukungannya, kami akan berusaha semaksimal mungkin bersama bersama Wakapolsek dan anggota untuk memelihara agar wilayah Kalideres tetap aman dan kondusif.

Sementara, Dalam tausiyahnya, Ustad Jamalul lail mengatakan, bagi warga yang mampu agar berbagi kepada warga lingkungannya yang kurang mampu, terlebih lebih pada bulan suci ramadhan.(ameltul)